Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jakarta Siaga Dua, Pramono Sejumlah Pintu Air untuk Kurangi Beban Ciliwung

Menurut Gubernur Jakarta Pramono Anung beban Kali Ciliwung dapat dikurangi sehingga diperlukan langkah mitigasi dengan membuka pintu air.
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025) / BISNIS - Jessica Gabriela Soehandoko
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025) / BISNIS - Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur Jakarta Pramono Anung menginstruksikan pembukaan beberapa pintu air guna mengurangi beban aliran di Pintu Air Ciliwung, seiring dengan fenomena banjir di Jakarta

Menurutnya, beban Kali Ciliwung dapat dikurangi sehingga diperlukan langkah mitigasi dengan mengalihkan aliran air ke beberapa jalur lain.

"Jadi yang kita buka ya, yang ke arah Ciliwung Lama, dioperasikan satu pintu dibuka penuh setinggi 175 cm. Ke arah banjir Kanal Barat, dioperasikan tiga pintu dibuka setinggi 800 cm. Kemudian air ke Istiqlal, dioperasikan dua pintu dan untuk itu dijaga dan kami juga menjamin Istiqlal tidak akan banjir," jelas Pramono di Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025). 

Lebih lanjut, dia mengatakan jembatan merah akan dibuka hingga 300 cm, sementara dua pintu air di Tangki akan dioperasikan penuh dengan kapasitas 400 meter. Selain itu, seluruh pompa air yang berada di 200 titik Jakarta yang kini berfungsi sebanyak 500 unit, akan dioperasikan. 

Pramono juga menginstruksikan agar dua pintu sodetan Ciliwung ke Banjir Kanal Timur dioperasikan sepenuhnya. 

Daerah-daerah yang berpotensi terdampak dari kebijakan ini di antaranya Pegangsaan, Kenari, Cikini, Kwitang, Kebon Sirih, Senen, Gambir, Pasar Baru, Kebon Kelapa, Kartini, Mangga Dua Selatan, Pademangan, Mangga Besar, dan Pinangsia. Namun, Pemprov Jakarta memastikan, agar risiko ini dapat diatur sepenuhnya. 

“Tetapi saya tadi minta kepada Bu Ika yang bertanggung jawab sebagai Kepala Dinas Sumber Daya Air ini untuk betul-betul dijaga,” ungkap Pramono. 

Pramono berharap agar hujan kiriman yang diterima Jakarta dapat menurun dalam waktu satu hingga dua hari.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper