Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Benahi Kampung Akuarium, DKI Gandeng Warga dan Komunitas

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan warga dan komunitas dalam menata Kampung Akuarium di Jakarta Utara.
Bangunan semi permanen di Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara terus bertambah sejak digusur setahun yang lalu, Sabtu (29/4/2017). /Antara
Bangunan semi permanen di Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara terus bertambah sejak digusur setahun yang lalu, Sabtu (29/4/2017). /Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan warga dan komunitas dalam menata Kampung Akuarium di Jakarta Utara.

"Pada Kampung Akuarium yang terletak di Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Kota Administrasi Jakarta Utara, kegiatan CAP-nya telah dilaksanakan pada Tahun Anggaran 2018," kata Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Saefullah dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (14/8/2020).

Saefullah menyebut sesuai Kepgub Nomor 878 Tahun 2018 tentang Gugus Tugas Pelaksanaan Penataan Kampung dan Masyarakat, ditetapkan 21 kampung prioritas. Salah satunya adalah Kampung Akuarium.

Perencanaan penataan Kampung Akuarium ini melibatkan peran aktif warga Kampung Akuarium beserta komunitas," kata

Dalam penataan Kampung Akuarium, pihaknya berkolaborasi dengan RUJAK Centre for Urban Studies dan Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta.

Program Community Action Plan (CAP) ini juga disambut baik oleh warga Kampung Akuarium. Hal ini lantaran warga diberikan kesempatan untuk merumuskan kebutuhan dasar mereka dalam mendapatkan hunian yang layak.

Darmadiani, salah satu warga Kampung Akuarium bersama warga membuat konsep rumah yang rapi dengan terdapat penghijauan/ruang terbuka dan ramah anak.

Kolaborasi dengan RUJAK Centre for Urban Studies dan Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta ini menghasilkan sebuah konsep penataan kampung yang memperhatikan unsur lingkungan, bencana, serta layak huni untuk keberlangsungan hidup warga Kampung Akuarium.

Penataan Kampung Akuarium ini adalah proyek awal yang akan menjadi panduan bagi penataan kampung-kampung yang lain.

Dibangun atas kewajiban pemenuhan sarana-prasarana oleh pihak pengembang, Kampung Akuarium mulai dikerjakan pada September 2020. Pembangunan Kampung Akuarium direncanakan selesai pada Desember 2021.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper