Bisnis.com, JAKARTA — Gubernur Daerah Khusus Jakarta Pramono Anung ingin membuat jembatan sepanjang 300 meter untuk menghubungkan Jakarta International Stadium (JIS) dan Ancol.
Pramono menuturkan bahwa ide tersebut muncul kala dia tengah menonton pertandingan Persija. Terlebih dia mengatakan bahwa girlband Korea, Blackpink sudah berkali-kali datang ke Tanah Air. BTS juga berpotensi ke Indonesia.
"Blackpink itu berkali-kali main di Jakarta', Kebetulan saya Sekretaris Kabinet saya tahu. 'BTS juga demikian. Bisa gak JIS ini kita sempurnakan, kita sambungkan JIS ini dengan Ancol. Kita buatkan jembatan panjangnya kurang lebih 300 meter," kata Pramono dalam paparannya di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Minggu malam (25/5/2025).
Nantinya, lanjut Pramono, integrasi JIS dan Ancol lewat jembatan akan memungkinkan pemanfaatan lahan parkir.
Pramono kemudian mengatakan bahwa langkah ini adalah bentuk kerjasama saling menguntungkan, yang disebut selama ini tak terealisasi dikarenakan ego PT Jakarta Propertindo (Perseroda) dan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. (PJAA) yang tinggi.
"Semua parkirnya di JIS, nanti di Ancol, inilah bentuk kolaborasi simbiosis mutualisme di antara dua anak perusahaan yang dimiliki oleh Jakarta, yang selama ini dua-duanya tidak mau, karena apa? egonya kelebihan," ujarnya.
Baca Juga
Dia mengaku telah memanggil kedua pihak dan menargetkan pembangunan jembatan tersebut dapat dimulai tahun ini.
"Maka saya sudah panggil dua-duanya harus bisa dibangun tahun ini. Nanti kalau Blackpink, BTS, Coldplay, Taylor Swift, mau main di tempat ini, ada tempatnya. Selama ini tidak ada tempatnya. Semuanya harus ke GBK," ujar Pramono.
Dia menambahkan bahwa kawasan Ancol memiliki kapasitas parkir yang memadai untuk mendukung kegiatan skala besar di JIS, dengan kapasitas sebesar 10.000 lebih.