Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dharma Pongrekun Bongkar 5 Syarat Jakarta Jadi Kota Global

Dharma Pongrekun mengungkap lima syarat agar Jakarta dapat menjadi kota global.
Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Dharma Pongrekun (kiri) dan Kun Wardana Abyoto (kanan) menyampaikan visi misi pada debat pertama pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta tahun 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Dharma Pongrekun (kiri) dan Kun Wardana Abyoto (kanan) menyampaikan visi misi pada debat pertama pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta tahun 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Bisnis.com, JAKARTA — Calon gubernur DKI Jakarta Dharma Pongrekun membeberkan ada lima syarat untuk membuat DKI Jakarta menjadi kota global.

Dharma mengatakan syarat yang pertama adalah warga Jakarta harus bisa menerima sesama ciptaan tuhan terlebih dulu. Selanjutnya, syarat yang kedua adalah mengedepankan keadilan sebagai fondasi adab dan etika masyarakat.

"Ketiga adalah persatuan. Persatuan ini bisa terwujud jika adab itu sudah timbul," tuturnya di sela-sela debat kandidat yang digelar di JIExpo Convention Center And Theatre Jakarta, Minggu (6/10).

Kemudian, menurut Dharma, syarat yang keempat adalah berlatih untuk bekerja sama untuk kebaikan bersama, bukan untuk kepentingan pribadi.

"Kemudian yang terakhir adalah dahulukan kepentingan bersama daripada pribadi. Itu kunci agar Jakarta bisa menjadi kota global ya," katanya.

Menurutnya, pasangan Dharma Pongrekun dan Kun Wardana tidak ingin ada warga Jakarta yang kelaparan di kemudian hari. Dia menjamin jika dirinya terpilih, tidak ada warga Jakarta yang akan kelaparan lagi.

"Penduduk Jakarta tidak boleh ada yang menganggur, perutnya harus kenyang dan semua sekolah, pengusaha besar harus tetap jalan, pengusaha kecil juga harus tetap jalan, termasuk UMKM, jadi adil rakyat didukung investor besar juga semangat," ujarnya.

Untuk diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta melangsungkan debat calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Minggu (6/10/2024) malam pukul 19:00 WIB hingga 21:30 WIB.

Debat perdana Pilgub Jakarta 2024 diikuti oleh pasangan Ridwan Kamil - Suswono, Dharma Pongrekun - Kun Wardana, dan Pramono Anung - Rano Karno.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper