Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

NTP Tanaman Pangan di Banten Naik Paling Pesat

Subsektor tanaman pangan di Provinsi Banten mengalami kenaikan nilai tukar petani (NTP) paling tinggi sebesar 2,87% menjadi 115,19 selama November tahun ini.
Traktor petani/Ilustrasi-JIBI Photo
Traktor petani/Ilustrasi-JIBI Photo

Bisnis.com, TANGERANG—Subsektor tanaman pangan di Provinsi Banten mengalami kenaikan nilai tukar petani (NTP) paling tinggi sebesar 2,87% menjadi 115,19 selama November tahun ini.

Kepala BPS Banten Syech Suhaimi mengatakan kenaikan itu terpengaruh indeks harga yang diterima petani (It) launya lebih cepat 3,23%. Angka ini dibandingkan dengan laju kenaikan indeks harga yang dibayar petani (Ib) 0,34%.

“Pendorong kenaikan It di subsektor ini menjadi 138,65 karena indeks subkelompok padi naik lebih besar dibandingkan penurunan indeks kelompok palawija,” katanya dalam paparan data BPS Banten, Rabu (2/12/2015). Laju kenaikan indeks subkelompok padi 3,39% sedangkan palawija -0,09%.

Adapun yang mendongkrak pertumbuhan indeks subkelompok padi adalah kenaikan harga gabah. Sementara penekan indeks subkelompok palawija tak lain penuruna harga kacang hijau, ketelah pohon, dan ubi jalar.

“Untuk Ib subsektor tanaman pangan secara keseluruhan naik 0,34% selama November [menjadi 120,37],” ujar Suhaimi. Angka ini terpengaruh kenaikan indeks konsumsi rumah tangga (IKRT) 0,32% dan indeks biaya produksi dan penambahan barang modal (BPPBM) 0,47%.

Dia menjelaskan kenaikan indeks BPPBM terpengaruh naiknya indeks bibit, pupuk dan obat-obatan, biaya sewa dan pengeluaran lain, penambahan barang modal, serta upah buruh. Adapun yang turun adalah kelompok transportasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper