Bisnis.com, JAKARTA - Hujan besar yang mengguyur sebagian besar Provinsi DKI Jakarta sore ini (11/8/2014) dengan cepat menyebabkan banjir di sejumlah titik.
Di Jl. Ciledug Raya misalnya, hujan yang baru turun dengan deras tidak lebih dari 15 menit dengan cepat menimbulkan banjir hingga merendam separuh ban motor.
Menurut pantauan Bisnis.com, sejumlah pengendara motor banyak yang langsung meneduh dipinggiran jalan ini. Sementara pengendara motor lainnya banyak yang bersusah payah membelah banjir.
"Kalau ga jalan sekarang, nanti banjirnya makin tinggi Mas, malah ga bisa pulang. Di sini selalu banjir kalau hujan" ujar seorang wanita yang bebarapa waktu meneduh untuk menggunakan jas hujan, Senin (11/8/2014).
Hingga kini, ketinggian air menggenang di Jl. Ciledug Raya terus meningkat. Tidak hanya pengendara motor yang kesulitan mengendalikan kendaraannya, tetapi, pengendara mobil juga berjalan dengan pelan dan berhati-hati.
Bagi Anda yang akan melintasi jalan ini agar berhati-hati, jangan berjalan terlalu pinggir karena saluran air yang berada di tepi jalan sudah tidak terlihat.
HUJAN GUYUR DKI SORE INI (11/8): Jalan Ciledug Raya Banjir
Hujan besar yang mengguyur sebagian besar Provinsi DKI Jakarta sore ini (11/8/2014) dengan cepat menyebabkan banjir di sejumlah titik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Muhammad Abdi Amna
Editor : Sepudin Zuhri
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

59 menit yang lalu
Pemprov Jakarta Alokasi Anggaran Rp59,1 Miliar untuk Subsidi MRT & LRT

15 jam yang lalu
Bareskrim Masih Dalami Kasus Gangguan Layanan Bank DKI

19 jam yang lalu
Pramono Sebut Rano Karno Tiap Senin Naik Transportasi Umum

21 jam yang lalu
Ada Demo, Polisi Imbau Masyarakat Hindari 5 Titik Jalan di Jakarta

22 jam yang lalu
Hari Kartini, Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
