Bisnis.com, JAKARTA--Gerbong penumpang khusus wanita Kereta Rel Listrik (KRL) Commuterline jurusan Serpong-Jakarta terguling setelah menabrak mobil di perlintasan kereta di Bintaro Permai, Tangerang, Senin (9/12/2013).
Wartawan Antara Fransiska Ninditya yang turut menjadi korban kereta yang terguling itu melaporkan bahwa banyak korban perempuan dewasa dan anak-anak berjatuhan setelah kereta terguling.
"Sampai saya melaporkan ini, pertolongan hanya dilakukan masyarakat," kata Fransiska seperti dikutip Antara, Senin (9/12/2013).
Dia melaporkan bahwa para korban ditampung sementara di Masjid At-Taqwa Bintaro.
"Belum diketahui apakah ada korban meninggal tetapi luka-luka paling tidak ada korban yang terbakar kakinya," katanya.
Sesaat setelah kereta terguling, katanya, dari ruang masinis keluar asap hitam.
Tak lama kemudian bunyi ledakan berkali-kali, api pun menyala.
Sekitar pukul 11.29 WIB mobil pemadam kebakaran merapat ke lokasi kejadian.
Petugas lain pun berdatangan untuk membantu evakuasi korban.
KRL Serpong-Jakarta Terguling & Terbakar di Bintaro
Gerbong penumpang khusus wanita Kereta Rel Listrik (KRL) Commuterline jurusan Serpong-Jakarta terguling setelah menabrak mobil di perlintasan kereta di Bintaro Permai, Tangerang, Senin (9/12/2013).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Rustam Agus
Editor : Rustam Agus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

1 jam yang lalu
Gagal Masuk MSCI, Saham BREN, CUAN, PTRO Bakal Bergejolak?

4 jam yang lalu
Rekor Harga Emas Belum Berakhir, Masih Ada Peluang Menguat?
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

2 jam yang lalu
Awal 2025, Dinas Sosial Jakarta Jangkau 1.579 PPKS

1 hari yang lalu
Polda Metro Jaya Rekayasa Lalin Situasional Efek Full Event di GBK
1 hari yang lalu
Full Event di GBK Hari Ini, Masyarakat Diimbau Hindari Lokasi

2 hari yang lalu
Penjelasan Polisi Soal Ambulans Kena ETLE Saat Terobos Lampu Merah

2 hari yang lalu
Kronologi Polisi Bongkar Sindikat Pencetak Uang Palsu di Bogor
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
