Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sandi Luncurkan ‘Bike Sharing’ di Monas

Pengunjung Monumen Nasional (Monas) kini dapat menggunakan layanan penyewaan sepeda (bike sharing) berbasis aplikasi untuk menjelajahi seluruh area Monas.
Komunitas pesepeda di Jakarta/www.goowes.co
Komunitas pesepeda di Jakarta/www.goowes.co

Bisnis.com, JAKARTA - Pengunjung Monumen Nasional (Monas) kini dapat menggunakan layanan penyewaan sepeda (‘bike sharing) berbasis aplikasi untuk menjelajahi seluruh area Monas.

Uji coba layanan ini diluncurkan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mlalui Unit Pengelola Kawasan Monumen Nasional dan Unit Pengelola Jakarta Smart City berkolaborasi dengan GOWES selaku operator Bike Sharing.

"Saya berharap layanan Bike Sharing membuat warga Jakarta semakin terbiasa dengan gerakan hidup sehat dan aktif supaya memunculkan budaya sehat dan peduli lingkungan," katanya di Monas, Jumat (27/7/2018).

Sandi menjelaskan layanan ini selain selaras dengan Rencana Aksi Daerah untuk Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca. Pasalnya, banyak yang menyoroti kualitas udara di DKI Jakarta. Selain hidup lebih sehat, dia ingin warga terkoneksi dengan transportasi publik, serta perbaikan kualitas udara di Jakarta.

Melalui layanan sepeda berbasis aplikasi ini, lanjutnya, warga dan para pengunjung Monas dari berbagai daerah dapat terekspos dengan terobosan baru di Ibu Kota.

Termasuk nantinya juga dapat dimanfaatkan oleh para wisatawan mancanegara maupun para atlet, official, pewarta media internasional dan supporter yang menyemarakkan Asian Games XVIII. Mereka bisa memperoleh pengalaman unik dan berharga tentang transportasi di Kota Jakarta.

"Ini tidak akan berhenti di sini. Kita akan coba di beberapa lokasi lainnya. Salah satu yang menarik juga ini ada solar panel-nya dan ini adalah bagian dari smart environment. Kami mengajak masyarakat untuk mencoba ini. Ini juga bagian dari Jakarta Smart City yaitu smart healt, smart tourism, dan juga smart mobility," imbuhnya.

Hasil dari uji coba di area Monas akan menjadi evaluasi untuk implementasi di area lainnya di Jakarta. Selain itu, Unit Pengelola Jakarta Smart City juga akan melakukan evaluasi berbasis data mengenai perilaku pengguna layanan bike sharing. Rencana implementasi layanan bike sharing telah dikoordinasikan sejak Februari 2018 dan turut melibatkan kolaborasi LSM maupun komunitas.

Institute for Transportation & Development Policy (ITDP) Indonesia berperan aktif memberikan saran dan kajian kepada Pemprov DKI Jakarta serta mengadakan diskusi-diskusi publik agar implementasi layanan bike sharing dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi Kota Jakarta serta beroperasi sesuai aturan yang berlaku.

Sementara itu, GOWES selaku operator bike sharing berkomitmen untuk memberikan pelayanan serta edukasi kepada para pengguna baru.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper