Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menginstruksikan wali kota untuk menertibkan lokalisasi Kalijodo yang berada di Jakarta Barat dan Jakarta Utara. Terlebih banyak tempat hiburan di sana yang tidak memiliki izin usaha.
"Saya sampaikan pada pak wali coba dekatin mereka, kondisikan untuk bisa ditertibkan," ujar Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (10/2).
Menurut Djarot, jika tidak segera dilakukan, kegiatan negatif di Kalijodo akan sulit dikendalikan. "Ditertibkan. Kalau nggak, itu semakin liar semakin menjadi-jadi. Kita nggak bisa kontrol," ucapnya.
Djarot menginginkan, warga di Kalijodo untuk menjual tanah mereka sebagai perluasan ruang terbuka hijau (RTH) di Jakarta.
"Tawarkan kepada mereka kalau misalkan mau dijual, jual kepada pemerintah. Kita akan bikin RPTRA kek atau apa saja di sana," tandasnya.
Bisa Semakin Tidak Terkontrol, Kalijodo Harus Segera Ditertibkan
Bisa Semakin Tidak Terkontrol, Kalijodo Harus Segera Ditertibkan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

17 jam yang lalu
Bukan Cuma Bank DKI, Pramono Bakal Rombak Direksi BUMD Lain

17 jam yang lalu
Terungkap! Ini Hasil Audit Forensik Kasus Bank DKI

22 jam yang lalu
Bank DKI Diduga Bobol Rp100 Miliar, Dana Nasabah Aman?

1 hari yang lalu
Simak Cara Kerja Sistem Pajak Online Jakarta
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
