Bisnis.com, JAKARTA-- Apakah kamu sudah memiliki surat izin mengemudi? Atau masih bingung dengan proses administrasi. SIM online bisa menjawab persoalan masyarakat yang tak ingin menghabiskan waktu panjang untuk membuat surat izin mengemudi (SIM).
Saat ini, lokasi uji coba yang tersebar di Satuan Administrasi Penerbitan SIM (SIM) masih terbatas. Polri menargetkan akan dilakukan uji coba sistem SIM ONLINE di wilayah Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Depok, Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang. Diharapkan dengan diimplementasikan sistem SIM ONLINE ini akan dapat meningkatkan PNBP POLRI.
Adapun lokasi yang terlibat uji coba SIM Online di Polda Metro Jaya yaitu SATPAS Daan Mogot, SATPAS Gorontalo, SATPAS Kebon Nanas, SATPAS Blok A, SATPAS Kemayoran, Gerai SIM Taman Palem, Gerai SIM Artha Gading, Gerai SIM Blok M, Gerai SIM Taman Mini, Gerai SIM Gandaria City, SIM Keliling Selatan, SIM Keliling Utara, SIM Keliling Pusat, SIM Keliling Timur, dan SIM Keliling Barat.
Adapun PT Bank Rakyat Indonesia Tbk turut menghibahkan aplikasi SIM online yang juga bisa terintegrasi dengan e-KTP dan tersentralisasi Polri, Senin (23/3/2015). Direktur Utama terpilih BRI Asmawi Syam mengharapkan agar hibah tersebut bisa meningkatkan layanan kepada masyarakat.
Proses uji coba sistem SIM Online telah dilaksanakan sejak akhir bulan Desember 2014 sampai dengan saat ini. Adapun jumlah SIM A Perpanjangan sebanyak 21.883 Kartu, SIM C Perpanjangan sebanyak 27.161 kartu, SIM A Baru sebanyak 10 kartu, dan SIM C Baru sebanyak 6 kartu.
Pembuatan SIM Online Bisa di Bekasi, Depok, dan Tangerang
pakah kamu sudah memiliki surat izin mengemudi? Atau masih bingung dengan proses administrasi. SIM online bisa menjawab persoalan masyarakat yang tak ingin menghabiskan waktu panjang untuk membuat surat izin mengemudi (SIM).n
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Novita Sari Simamora
Editor : Gita Arwana Cakti
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
16 menit yang lalu
Setelah GJTL, Giliran Saham ABMM Diborong Lo Kheng Hong
1 jam yang lalu
Tekanan Harga Batu Bara dari Banjir Produksi China
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
22 jam yang lalu