Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Relawan 'GibranKu' Hadir di Kampanye Akbar, Berikan Dukungan untuk RK-Suswono

Barisan relawan atas nama GibranKu hadir di kampanye akbar pasangan RK-Suswono untuk memberikan dukungan kepada pasangan nomor urut satu di Pilkada Jakarta.
Barisan relawan atas nama GibranKu memberikan dukungan di Kampanye Akbar pasangan Ridwan Kamil (RK) - Suswono (RIDO) di Lapangan Cenderawasih, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko
Barisan relawan atas nama GibranKu memberikan dukungan di Kampanye Akbar pasangan Ridwan Kamil (RK) - Suswono (RIDO) di Lapangan Cenderawasih, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.com, JAKARTA - Barisan relawan atas nama GibranKu hadir di kampanye akbar pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) untuk memberikan dukungan kepada pasangan nomor urut satu di Pilkada Jakarta.

Berdasarkan pantauan Bisnis di Lokasi, beberapa dari mereka membawa dan ikut mengibarkan bendera sketsa wajah Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, di tengah-tengah kibaran bendera-bendera partI dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. 

Bahkan, tampak juga versi spanduk yang terbentang di tiang jaring besi yang dipasangkan di lokasi acara kampanye tersebut. 

Adapun, salah satu Relawan GibranKu adalah Tiyo (43). Tiyo kemudian menerangkan bahwa GibranKu adalah relawan yang mendukung RIDO dan juga tersebar di seluruh Tanah Air. 

"Gibranku itu relawanya yang dukung RIDO. Totalnya ada 1.800.000 orang senusantara. Salah satunya mendukung Ridwan Kamil," jelasnya di Lapangan Cendrawasih, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024).

Adapun untuk di Jakarta sendiri, jumlah relawan GibranKu dituturkan sebanyak 1.400 orang. 

"Ada 1.400 di Jakarta ya," terangnya. 

Adapun, Tiyo hadir dalam perhelatan tersebut dengan menggunakan kaos berwarna biru dengan sketsa gambar wajah Gibran. 

Di lain sisi, Ketua Dewan Pengarah Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono, Ahmed Zaki Iskandar mengatakan bahwa pihaknya menyamakan bendera dan spanduk dalam acara ini dengan bendera berlambang nomor satu. 

Zaki kemudian juga tak mengetahui soal atribut kampanye lainnya. 

"Kalau atribut yang lain mohon ditanya saja masing-masing. Karena kami mengundang seluruh elemen dan lapisan masyarakat," ucapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper