Bisnis.com, JAKARTA - Bakal calon gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil akan menyiapkan aplikasi yang bisa membantu warga DKI Jakarta menjaga kesehatan mental.
Pria yang meminta dipanggil Bang Emil itu berpandangan masyarakat yang bekerja di DKI Jakarta bisa mengalami stress karena penuh dengan tekanan pekerjaan. Maka dari itu, agar warga DKI Jakarta tetap sehat dan produktif, maka dibutuhkan aplikasi khusus untuk menjaga kesehatan mental.
"Ujungnya, kita memahami bahwa kerja di kota itu bisa stres dan penuh tekanan begitu ya. Maka dari itu kita akan tawarkan lewat aplikasi," tuturnya di Jakarta, Senin (2/9).
Selain itu, Bang Emil juga mengemukakan jika terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta nanti, dirinya ingin membuat curhat keliling, sehingga warga DKI Jakarta tidak ada lagi yang curhat melalui cerita Instagram.
"Supaya tidak hanya lewat virtual, kami juga akan memberikan fasilitas curhat keliling. Jadi akan ada mobil yang isinya konselor dan psikolog, agar teman-teman bisa curhat. Jadi tidak curhatnya di IG Story saja,” katanya.
Alasan Bang Emil membuat terobosan itu adalah untuk memastikan bahwa negara hadir untuk masyarakat DKI Jakarta dari banyak sisi, termasuk untuk kesehatan mental masyarakat.
Baca Juga
"Kami ingin memastikan negara hadir. Jadi kami membuat terobosan itu semua," ujarnya