Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ditutup 3 Hari, Kantor Kecamatan Ciracas Kembali Dibuka

Selama penutupan Kantor Kecamatan Ciracas dilakukan penyemprotan disinfektan ke seluruh gedung oleh petugas pemadam kebakaran (damkar).
Kantor Kecamatan Ciracas ditutup sementara hingga Kamis (1/7/2021) imbas adanya pegawai positif Covid19./Antara-Yogi Rachman
Kantor Kecamatan Ciracas ditutup sementara hingga Kamis (1/7/2021) imbas adanya pegawai positif Covid19./Antara-Yogi Rachman

Bisnis.com, JAKARTA - Setelah ditutup selama tiga hari, Kantor Kecamatan Ciracas hari ini kembali dibuka.

Kantor Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, ditutup karena ada pegawai yang positif Covid-19.

Hari ini masyarakat kembali bisa mengajukan layanan  kependudukan di kantor tersebut.

Menurut Camat Ciracas Mamad pembukaan kembali kantor kecamatan tersebut untuk memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat.

Sebelumnya, selama penutupan, aktivitas pelayanan dipindah ke kantor Kelurahan Ciracas.

"Pelayanan masyarakat sudah dibuka karena cuma tiga hari (tutup). Selain itu, juga kurang maksimal kalau hanya di kantor kelurahan," kata Mamad saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (2/7/2021).

Mamad mengatakan selama penutupan Kantor Kecamatan Ciracas dilakukan penyemprotan disinfektan ke seluruh gedung oleh petugas pemadam kebakaran (damkar).

Mamad menambahkan hingga saat ini belum ada penambahan jumlah pegawai di Kantor Kecamatan Ciracas yang terpapar Covid-19.

"Belum ada penambahan karena hasilnya belum keluar, masih menunggu," ujar Mamad.

Mamad menjelaskan tiga pegawai Kantor Kecamatan Ciracas yang terpapar Covid-19 saat ini masih menjalani isolasi.

"Tiga orang itu masih isolasi mandiri di rumah," tutur Mamad.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper