Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menemui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman sekaligus Plt. Menteri Energi dan Sumber Saya Alam (ESDM) Luhut Binsar Pandjaitan.
Ketika ditanya soal kedatangannya ke di kantor Kementerian ESDM siang tadi, Kamis (8/9/2016), Ahok mengaku tak membahas kelanjutan kasus reklamasi Teluk Jakarta.
"Saya cuma tanya-tanya lihat kantor ESDM bagus ya," ujarnya sambil tertawa di Balai Kota DKI, Kamis (8/9/2016).
Dia juga mengatakan tak tahu menahu terkait kunjungan Luhut dan timnya ke Pulau G yang terletak di utara Pluit, Jakarta Utara. Pulau milik PT Muara Wisesa Samudra (PT MSW) tersebut sebelumnya diganjar hukuman berat, yakni harus memberhentikan pembangunan oleh mantan Menko Maritim Rizal Ramli.
"Gak kok [gak bahas reklamasi]. Saya dan Pak Luhut tadi membahas soal danau Hangzhou di china. Saya ingin cobain ke sana ketemu pemerintah sana," imbuhnya.
Sebelumnya, Luhut menegaskan bahwa kegiatan reklamasi di Pulau G Pantai Utara Jakarta tidak bermasalah.
Luhut dan timnya telah melakukan survey dan dipastikan bahwa seluruh unsur di lokasi reklamasi manageable. Kabel listrik dan cooling water PLTU Muara Karang pun tidak akan terganggu meskipun ada kegiatan reklamasi.