Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN Bangun Jaringan Khusus di Waduk Pluit

PT PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang menyebut, banjir yang melanda Jakarta tahun 2015 sempat mematikan listrik dari Waduk Pluit hingga pemadaman listrik di Jakarta dan Tangerang tidak akan terjadi lagi tahun depan.
Pembangkit listrik/Antara
Pembangkit listrik/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- PT PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang menyebut, banjir yang melanda Jakarta tahun 2015 sempat mematikan listrik dari Waduk Pluit hingga pemadaman listrik di Jakarta dan Tangerang tidak akan terjadi lagi tahun depan.

 Manajer Distribusi PLN Area Bandengan, Rasyid Naja, menyatakan, pasca-banjir 2015, pihaknya sudah mengantisipasi dengan membangun jaringan khusus, sebagai distribusi alternatif pasokan listrik.

"Pada Februari 2015 lalu Gardu Pluit ini tidak terendam, tetapi mengikuti SOP, maka satu jalur itu ada 17 gardu terpaksa harus dipadamkan semua termasuk pompa gardu ini" jelas Rasyid di Waduk Pluit, Jakarta Utara, Kamis (22/10/2015).

PLN Area Bandengan pun sudah mengambil langkah lain agar ketika di lokasi banjir dan ada gangguan, Gardu di Waduk Pluit tetap aman. Salah satu caranya, pihaknya sudah membuat jaringan khusus untuk menyuplai listrik gardu distribusi dan tetap beroperasi.

"Kami juga meninggikan gardu distribusi jadi kalau jaringan terendam, gardunya juga terendam, itu pasti padam. Jadi gardu kami tinggikan mengingat Waduk Pluit yang sangat vital ini bisa tetap menyuplai listrik," ujarnya.

Rasyid menerangkan, saat ini ada tiga mesin pompa penyuplai listrik khusus daerah Muara Karang yakni MB57, MB256, dan MB79 berdaya 4000kVa.

Alat ini akan mensuplai empat arah dengan automatic change out (ACO). Oleh sebab itu, jika terjadi gangguan, misalnya, di Muara Karang maka secara otomatis akan berpindah ke mesin pompa lain dalam waktu 0,47 detik sehingga tidak akan terjadi pemadaman total.

Pada Februari 2015, PT PLN memadamkan sementara pasokan listrik dari Penyulang Cakalang yang memasok aliran listrik untuk wilayah Muara Baru, Pluit dan sekitarnya.

Pemutusan aliran listrik dilakukan di sisi Penyulang mengingat sudah banyaknya gardu distribusi yang dipasok dari wilayah itu terendam banjir.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper