Bisnis.com, TANGERANG—Perolehan ekspor Provinsi Banten selama lima bulan pertama tahun ini turun 4,78% secara year-on-year (YoY).
Badan Pusat Statistik (BPS) Banten mencatat total ekspor Januari – Mei US$3,95 miliar. Sementara perolehan pada periode yang sama tahun lalu (yoy) mencapai US$4,15 miliar.
Realisasi penjualan nonmigas ke luar negeri berpengaruh besar lantaran porsinya mencapai 99,83%. Sayangnya sektor ini melemah 4,94% menjadi US$3,94 miliar dari US$4,15 miliar.
Sementara ekspor minyak dan gas bumi (migas) tercatat tumbuh lebih dari seratus persen menjadi US$6,82 juta dari US$0,44 juta.
Sektor migas terdiri dari hasil minyak dan gas, sedangkan minyak mentah tidak ada aktivitas ekspor.
Ekspor komoditas hasil minyak US$1,31 juta sedangkann gas bumi US$5,51 juta.