Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) meminta masyarakat untuk tidak khawatir jika APBD DKI 2015 menggunakan peraturan gubernur karena program-program pembangunan masih bisa berjalan dan pelayanan publik tidak akan terganggu.
"Ini (pergub) kan pertama kali di Indonesia, bagi saya ya harus kita jalani. Yang penting warga nggak perlu khawatir, pelayanan publik nggak terganggu," katanya di Balai Kota, Senin (23/3/2015).
Dia mengemukakan hingga saat ini tidak ada pelayanan yang terganggu, bahkan dirinya membandingkan dengan daerah lain yang baru memulai lelang April, sementara Jakarta selama ini telah melakukannya dengan sistem e-katalog.
"Pelayanannya nggak telat juga. Tempat lain itu April baru mau lelang, kita dari sekarang sudah lelang".
Dia mengklaim Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menginstruksikan melalui surat agar semua pembelian dilakukan dengan e-katalog.
"Bahkan LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah) sekarang lagi merancang lelang yang 3 hari. Jadi cepat sekali. Kita sudah mengarah seperti swasta," ujarnya.
KISRUH APBD DKI 2015: Ahok Yakinkan Warga DKI, Layanan Publik Tetap Berjalan
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meminta masyarakat untuk tidak khawatir jika APBD DKI 2015 menggunakan peraturan gubernur karena program-program pembangunan masih bisa berjalan dan pelayanan publik tidak akan terganggu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Puput Ady Sukarno
Editor : Yusran Yunus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

2 jam yang lalu
Peluang Jalur IPO Via SPAC, Startup Indonesia Masih Menepi?

6 jam yang lalu
MAPI's Selective Expansion Strategy to Sustain Performance
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

5 jam yang lalu
Stafsus Pramono: Padel Kena Pajak 10% Bukan Kebijakan Baru

5 jam yang lalu
PAM Jaya Targetkan Melantai di Bursa pada 2027
13 jam yang lalu
Uji Coba Car Free Night Jakarta Batal Digelar Sabtu Pekan Ini
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
