Bisnis.com, JAKARTA - PT Aetra Air Jakarta menyiapkan layanan suplai air bersih untuk korban banjir di 10 titik lokasi di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Utara.
Corporate Secretary Aetra Priyatno B. Hernowo mengatakan perseroan menyediakan 615 meter kubik air bersih selama masa tanggap darurat banjir sejak 13 Januari 2014, yang sebagian besar diberikan kepada masyarakat korban banjir di Jakarta Timur.
"Di Jakarta Timur ini banyak pelanggan Aetra yang mengungsi sehingga memberikan tanggung jawab berpartisipasi meringankan korban banjir," katanya disela-sela memberikan bantuan di Kecamatan Jatinegara Jakarta Timur, Kamis (13/2/2014).
Adapun suplai banjir tersebar di 10 titik antara lain Posko RW 08 Kampung Melayu, Sudin Kesehatan, Gedung Binawan, GOR Otista, Wilayah Bidara Cina, Universitas Borobudur, St. Carolus, Kantor Kelurahan Bidara Cina, PMI Plumpang Semper, dan SDN 02 Bali Mester Jatinegara.
Menurut Hernowo, suplai air dalam bentuk tandon itu sudah ditarik oleh Aetra seiring berhentinya masa tanggap darurat banjir. Namun, perseroan siap membantu jika dibutuhkan, dan pasca banjir ini memberikan bantuan alat kebersihan untuk warga 4 kelurahan yakni Kampung Melayu, Bidara Cina, Cipinang Cempedak, dan Cipinang Muara.
Camat Jatinegara Sofyan Taher mengatakan genangan air di sejumlah titik banjir sudah surut tetapi masih banyak lumpur dan sampah menumpuk. Yang dibutuhkan masyarakat saat ini adalat alat bersih-bersih serta cairan antiseptik untuk membersihkan rumah masing-masing.